Tanggal Rilis | : | 16 Desember 2019 |
Ukuran File | : | 0.78 MB |
Abstraksi
Ø
Pada tahun 2019, jumlah penduduk miskin di Kabupaten
Tuban mencapai 170.800 jiwa (14,58 persen), berkurang sebesar 7.840 jiwa
dibandingkan dengan kondisi 2018 yang sebesar 178.640 jiwa (15,31 persen).
Ø
Persentase penduduk miskin Kabupaten Tuban (14,58
persen) pada tahun 2019 berada di peringkat 5 (lima) tertinggi dari 38
kabupaten/kota se-Provinsi Jawa Timur. Yang tertinggi adalah Kabupaten Sampang
(20,71 persen), sedangkan yang terendah adalah Kota Batu (3,81 persen). Untuk
Propinsi Jawa Timur sendiri, persentase penduduk miskin tahun 2019 sebesar 10,37
persen, menurun dari tahun sebelumnya (10,98 persen). Di wilayah
eks-Karesidenan Bojonegoro (Bojonegoro, Tuban, Lamongan), persentase penduduk
miskin Kabupaten Tuban merupakan yang tertinggi. Sedangkan yang terendah adalah
Kabupaten Bojonegoro (12,38 persen)
Ø
Garis Kemiskinan (GK) Kabupaten Tuban kondisi
tahun 2019 sebesar Rp. 348.503,- per kapita per bulan, meningkat jika
dibandingkan tahun 2018 yang besarnya Rp. 328.268,- per kapita per bulan.
Ø
Indeks Kedalaman Kemiskinan (P1) Kabupaten Tuban tahun 2019 naik 0,29
poin, dari 2,55 menjadi 2,84. Hal ini mengindikasikan bahwa rata-rata
pengeluaran penduduk miskin di Kabupaten Tuban semakin menjauhi GK dibandingkan
pada tahun 2018.
Ø
Indeks Keparahan Kemiskinan (P2) Kabupaten Tuban tahun 2019 juga naik
0,10 poin, dari 0,65 menjadi 0,75. Penurunan ini juga mengandung arti bahwa
ketimpangan pengeluaran diantara penduduk miskin semakin membesar.
Berita Resmi Statistik Terkait
Badan Pusat Statistik
BPS Kabupaten Tuban (Statistics of Tuban Regency)Jl. Manunggal 8 Tuban Telp/Fax : (0356) 321974 Mailbox : bps3523@bps.go.id
Tentang Kami